Kumpulan Puisi Cinta Ciptaan Awin Buton
Membayangkan sebuah karya seni yang dibuat dari bahasa yang fasih dan berpusat pada subjek tertentu menyenangkan hati setiap pembaca bahkan penulisnya juga.
Dimana setiap individu mempunyai pendekatan yang unik dan metode komunikasi yang beragam. Salah satu bentuk ekspresi yang umum digunakan adalah penciptaan puisi yang baik.
Memang benar, setiap aspek keberadaan kita berpotensi menginspirasi ekspresi puitis. Dalam lembaran puisi ini terlampir kumpulan puisi pendek yang mengupas tentang hakikat kesedihan, cinta dan alam seperti dibawah ini.
1. Kompleksitas Rindu
Tetaplah di hatiku
Hangatkan ini rindu
Sampai sepi berlalu
Sampai terangpun bertamu
di sela-sela jendela kamarku.
Sula, 01 Agustus 2024
2. Tidak Mudah
Tidak semudah itu
Menceritrakan masa lalu
Mengikhlaskan kau berlalu
Sedangkan cinta t'lah lama berlaku
Dengan rindu yang menggebu-gebu
Tidak semua orang terbiasa
Tiba-tiba harus menelan luka
Setelah kau akhiri cerita cinta
Sementara rindu masih membarahl
Membakar jarak yang menghalangnya
Sula, 04 Agustus 2024
3. Kubiarkan
Tlah kubiarkan waktu berlalu
Tapi wajahmu menemaniku
Kenangan selalu membayangiku
Pintaku, bahagialah untukku
Agar mudah aku melepasmu.
Sula, 05 Agustus 2024
4. Keadaanku
Aku
Sekarang keadaanku
Bagai pikiran terbelenggu
Bagai tak punya jiwa
Karena hati yang berduka.
Sula, 05 Agustus 2024
5. Bangkit
Bangkit
Kata mengaitkan rasa
Rasa yang di pelihara
Terjaga untuk
Atasnama Tuhan di hati
Akan takkan lama mati
Aku harus dapat lebih
Akalku takkan berhenti
Hanya karena di bodohi.
Sula, 06 Agustus 2024
6. Fenomena
Pertemuan kita
Seperti dunia tercipta
Di hari awal dan akhirnya
Berseminya cinta
Menyatulah hati kita
Tumbuhlah bersama dunia
Biarkan jadi fenomena semesta.
Sula, 07 Agustus 2024
Maka oleh karena itu, banyak orang yang mengungkapkan apa yang dirasakannya dalam bentuk lagu, puisi, puisi bahkan film. Dengan itu kita mengungkapkan perasaan kita dan menjadi puisi di atas. Selamat membaca dan memahami.
0 Response to "Kumpulan Puisi Cinta Ciptaan Awin Buton"
Post a Comment